SMK NEGERI 2 MAGELANG

Jalan Jend. Ahmad Yani 135 A, Kramat Selatan, Magelang Utara, 56115 Magelang, Jawa Tengah, (0293) 362577

SMK N 2 Magelang, Unggul dan Juara

Cosspala SMKN 2 Magelang Adakan SERTIJAB Angkatan 28

Rabu, 09 Agustus 2023 ~ Oleh Rahma ~ Dilihat 499 Kali

Magelang - Cosspala (Kelompok siswa siswi pecinta alam) SMKN 2 Magelang adakan Serah Terima Jabatan (SERTIJAB) untuk angkatan 28 (Kura-kura). Kegiatan ini dilaksanakan setiap tahun atau disebut dengan program tahunan. Pada tahun ini, sertijab dilaksanakan 2 hari 1 malam, dari hari jumat-sabtu (4-5/08/2023) dimulai pukul 13.00 WIB di Lembah Pinus, Dusun Tepus Wetan, Desa Surodadi, Kecamatan Candimulyo, Kota Magelang. Selain diikuti oleh cosspala angkatan 27 dan 28, sertijab ini juga dihadiri oleh para tamu undangan dan seluruh pembina Cosspala.

Tujuan diadakan sertijab ini adalah untuk menjalankan progtam tahunan. Seperti yang di ungkapkan oleh Ahmad Tri Nugroho selaku ketua panitia, "Tujuan diadakannya sertijab cosspala ini selain untuk menjalankan program tahunan, sertijab juga bertujuan untuk pemantapan materi peserta, sekaligus penyerahan jabatan dari angkatan sebelumnya ke angkatan penerusnya." ucapnya.

Banyak kegiatan yang dilakukan saat kegiatan sertijab yang dilakukan di alam bebas. Kegiatan tersebut berguna untuk meningkatkan rasa mandiri dan melatih kekompakan antar sesama anggota. Kegiatan tersebut meliputi wide game, berbagai penampilan pentas seni, unjuk bakat siswa, senam, sosialisasi mengenai satwa ular dan masih banyak lagi.

Dari kegiatan tersebut banyak yang merespon positif, seperti yang diungkapkan oleh salah satu anggota yaitu Devita Dwi Saputri selaku ketua angkatan 28, "Pada saat kegiatan sertijab, banyak rangkaian kegiatan yang seru. Semua kegiatannya ga monoton dan rasa kebersamaannya itu berasa banget waktu kegiatan tersebut. Dari mini games sampe kegiatan alam kita tu konsepnya bener bener gabisa kalau cuman dijelasin pake kata-kata. kegiatannya pun juga membuat kita lebih ngerasain kenikmatan ciptaan Tuhan." ucapnya.

Harapan setelah diadakan kegiatan sertijab angkatan 28 adalah agar keberlanjutan pelaksanaan program kerja dapat berjalan secara efektif. Seperti yang diungkapkan oleh salah satu pembina cosspala, "Sertijab kali ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pelaksanaan tugas dan tanggung jawab pejabat baru. Dengan adanya pergantian jabatan, diharapkan pejabat baru dapat membawa ide-ide baru dan energi baru untuk mencapai tujuan organisasi." ungkap Bapak Yunus Adiwibowo, S.Kom.

Selain itu Meita Elsa Anjani selalu ketua umum angkatan 27 juga mengungkapkan harapannya, "Harapan saya untuk cosspala angkatan 28 (kura kura) semoga kedepannya menjadi lebih baik dari angkatan 27, semoga untuk program kerja dijalankan tanpa ada hambatan sedikit pun, dan jangan lupa tetap mencintai alam dan melestarikannya, lalu terapkan juga kedisiplinan dan kekeluargaan dalam diri kalian, semangat terus untuk angkatan 28. Kalian Hebat Kalian Bisa!!! Salam Lestari!" tuturnya.(annajma&homsa/tim jurnalistik skanida)

SMK Bisa! SMK Hebat! SMK Negeri 2 Magelang Unggul dan Juara!

KOMENTARI TULISAN INI

  1. TULISAN TERKAIT
...

Kurniawan Basuki, S.Pd., M.T.

  Assalamu’alaikum Wr.Wb. Puji syukur Alhamdulillah selalu kita panjatkan kepada Ilahi Robbi. Keperluan dan kepentingan manusia dalam kehidupan antara lain…

Selengkapnya

JAJAK PENDAPAT

Apakah web ini dapat memberikan informasi tentang SMK Negeri 2 Magelang..?

LIHAT HASIL