Magelang - Perwakilan siswa-siswi SMKN 2 Magelang memperoleh juara 3 umum dalam rangka kegiatan lomba penjelajahan Tingkat Penegak dan Tingkat Penggalang. Kegiatan ini dilaksanakan pada Minggu (11/12/2022), di Karsidenan Kedu yang di mulai dengan upacara pembukaan pukul 06.30 WIB dengan pembimbing Bapak Budiyanto. Kegiatan ini diikuti oleh 16 siswa-siswi SMKN 2 yang terdiri dari 8 siswa laki-laki dan 8 siswi perempuan.
Kegiatan di awali dengan upacara pembukaan, kemudian di lanjutkan kegiatan lomba Ranking 1. Sangga perempuan berhasil menyabet juara 2. Selain itu, ada kegiatan cabang lomba yang lain seperti semaphore, sandi morse, bahasa isyarat, lomba ketangkasan, yel yel, peta pita, lomba pipa bocor dan permainan lainnya. Diantara masing-masing lomba tersebut, sangga putri memperoleh skor terbanyak dan memperoleh juara 3 umum.
Dengan adanya kegiatan lomba penjelajahan ini, peserta merasa sangat senang, apalagi kegiatan ini termasuk hal baru bagi mereka. Salah satu peserta lomba penjelajah yaitu Nabila, ia mengungkapkan perasaan saat mengikuti lomba penjelajahan, “Saya senang karena memperoleh juara dan juga mendapat banyak pengalaman serta relasi pertemanan juga bertambah,” ungkapnya.
Bapak Budiyanto selaku pembina mengungkapkan, "Untuk guru pendamping mengadakan kegiatan Pamitran atau seperti sharing-sharing sambil menunggu anak-anak selama mengikuti kegiatan lomba," ujarnya.
Bapak Budiyanto juga berharap, "Semoga kedepannya dapat mencapai usaha yang lebih maksimal, sehingga memperoleh hasil yang terbaik serta memotivasi teman-teman seangkatan dan untuk adik-adik angkatan selanjutnya," lanjutnya.(annajma&nadia/tim jurnalistik skanida)
SMK Bisa! SMK Hebat! SMKN 2 Magelang Unggul dan Juara!
Copyright © 2017 - 2026 SMK NEGERI 2 MAGELANG All rights reserved.
Powered by sekolahku.web.id